Laman

Asal Usul Karinding




Karinding adalah salahsatu istrumen musik tradisional (waditra) yang dibunyikan dengan cara dipukul dengan mempergunakan jari telunjuk atau jari tengah serta mulut sebagai wadahgemanya.

Alat musik Karinding dikenal pula didaerah-daerah lain seperti diJawa Tengah,'karinding' disebut dengan 'Rinding', di Bali disebut'Genggong', di Sumba (NTT) disebut 'Dunga', 'Druri' di Nias (Sumut),'Vicon' di Irian Jaya (Papua). Sedangkan dalam istilah asing (Inggris) waditra ini disebut dengan 'Jew's harp' (kecapi mulut).  Tempo doeloe 'Karinding' dimainkan secara solitaire (sendiri) ditempat-tempat yang sepi oleh pria atau wanita untuk menghibur diri.Misalnya oleh pengembala kerbau dll.

'Karinding' merupakan sebuah waditra yang memiliki peranan penting dikalangan masyarakat tertentu,terutama dikalangan kaula muda,sebagai media komunikasi dikala mereka berkunjung kerumah salah seorang gadis yang diidamkannya. Dirumah si-gadis inilah mereka memainkan 'Karinding'dengan maksud untuk menarik perhatian si-gadis tersebut. Jika si-gadis terpikat dengan suara 'Karinding' itu,diharapkan dapat mencintai si pemainnya.

Waditra 'karinding' ini biasanya dibuat dari bahan sembilu bambu atau dari pelepah dahan nira/enau yang berbentuk empat persegi panjang.

Cara pembuatan 'Karinding' yaitu dengan cara memotong sembilu bambu atau pelepah daun enau dengan ukuran tertentu. Setelah bahan tersebut dipotong lalu diraut untuk membuat lubang-lubang ditengah permukaan,serta lidah- lidah yang berfungsi sebagai sumber bunyi.

Fungsi dan kegunaan 'Karinding' dalam penyajiannya adalah sebagai pembawa alur lagu/melodi.
Cara membunyikannya:'Karinding' didekatkan pada mulut,lalu dipukul dengan jari telunjuk,sedangkan rongga mulut membantu volume udara untuk mengatur nada-nada lagu yang dibawakannya.

Selain 'Karinding ada juga waditra lain yang hampir sejenis,waditra ini disebut 'Keprak' terbuat dari bahan bambu juga. Perbedaan memainkan'Keprak'dengan 'Karinding'yaitu: 'Keprak' dibunyikan dengan cara dipukul-pukulkan pada telapak tangan. 
ALAT MUSIK TRADISIONAL SUNDA TARAWANGSA klik disini...





No comments:

Post a Comment

Note: only a member of this blog may post a comment.